Pengajian Rutin Ba’da Zuhur, Ustadz Mansyur Menyampaikan Keistimewaan Bulan Ramadhan

SAMARINDA – Dinas Sosial Provinsi Kalimantan Timur kembali menggelar kegiatan kerohanian di Bulan Ramadhan 1444 H bertajuk ‘Pengajian Rutin Ba’da Dzuhur’ dengan menghadirkan penceramah Ustadz H.M. Mansyur, Senin (27/3/23).

Kegiatan yang dilangsungkan di Mushola At-Taubah Dinas Sosial Kaltim ini diikuti seluruh ASN dan non ASN beragama muslim di lingkungan Dinas Sosial Kaltim.

Tausiah kali ini bertemakan, ‘Keistimewaan Bulan Ramadhan’.

Kepada jamaah Dinsos Kaltim Ust Mansyur menjelaskan, Puasa pada hakikatnya adalah meninggalkan syahwat nafsu yang hukum asalnya mubah di luar puasa. Syahwat nafsu tersebut diharamkan untuk sementara waktu, mulai terbit fajar hingga terbenamnya matahari dan setelah itu dihalalkan kembali.

“Oleh karenanya, puasa seseorang tidak akan sempurna kecuali dengan meninggalkan perkara-perkara yang diharamkan oleh Allah dalam segala keadaan, bukan hanya saat berpuasa,” ucap Ust Mansyur.

Ust Mansyur kembali mengatakan, Ibadah puasa adalah salah satu manifestasi ketundukan seorang hamba kepada Allah. Orang yang berpuasa meninggalkan syahwat-syahwat nafsunya di siang hari untuk mendekatkan diri kepada Allah dan karena taat kepada-Nya. Kemudian berbuka dan kembali memenuhi syahwat nafsunya saat malam tiba juga untuk mendekatkan diri kepada Allah dan karena taat kepada-Nya.

“Sabar dalam menjalankan ketaatan kepada Allah itu lebih ringan daripada sabar menghadapi siksa-Nya. Karenanya, hendaklah kita jaga perut kita dari memakan makanan atau minuman yang haram waktu berbuka,” ucapnya. (mc)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *