Kadis Sosial Kaltim meninjau UPTD PSKW Harapan Mulia Pasca Terendam Banjir
SAMARINDA – Kepala Dinas Sosial Prov. Kaltim HM Agus Hari Kesuma didampingi Kepala Bidang Pelayanan Rehabilitasi Sosial Doni Julfiansyah meninjau UPTD Panti Sosial Karya Wanita (PSKW) Harapan Mulia, Jl. DI. Panjaitan, Sungai Pinang Dalam, Samarinda, Sabtu (30/7/22).
Hal ini menjadi perhatian serius AHK guna melihat kondisi terkini panti pasca sehari sebelumnya UPTD PSKW ini terendam Banjir dengan ketinggian cukup tinggi hingga mengakibatkan fasilitas wisma hingga fasilitas lainnya ikut terdampak oleh banjir.
Intensitas hujan yang cukup tinggi di Kota Samarinda belakangan ini dengan durasi yang singkat mampu membuat wilayah UPTD PSKW dan pemukiman disekitarnya terendam dan menjadi lokasi langganan banjir.
Rencananya, UPTD PSKW Harapan Mulia akan melakukan renovasi serta peninggian jalan dan bangunan agar volume air tidak akan masuk lagi ke dalam lingkungan dan pemukiman UPTD PSKW.
Turut hadir Kepala UPTD PSKW Harapan Mulia Sy. Vanda Syafitri beserta jajaran. (mc)
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!