`Graduasi KPM PKH dan Pembubuhan NIK Terbanyak`, Kaltim Raih Penghargaan Mensos RI
SAMARINDA –Pelaksanaan Program Keluarga Harapan (PKH) yang merupakan program prioritas nasional dari Kementerian Sosial RI yang dilaksanakan oleh Dinas Sosial Kaltim selaku koordinator pelaksanaan PKH di Kaltim kembali menorehkan prestasi nasional, yang mana kali ini Kaltim masuk dalam 5 Provinsi terbaik dalam hal `Graduasi Keluarga Penerima Manfaat (KPM) PKH dan Pembubuhan Nomor Induk Kependudukan (NIK) Terbanyak`, sehingga berhak menerima Penghargaan dari Menteri Sosial RI, Juliari Batubara.
Penyerahan penghargaan bagi Kaltim sebagai satu dari 5 Provinsi terbaik dalam pelaksanaan `Graduasi KPM PKH dan Pembubuhan NIK Terbanyak` tersebut menurut rencana akan dilangsungkan di Claro Hotel, Makassar, Sulawesi Selatan, pada hari Rabu (27/11) mendatang.
Kadis Sosial Kaltim, HM. Agus Hari Kesuma, dijadwalkan akan mewakili Gubernur Kaltim, Isran Noor, untuk menerima langsung penghargaan dari Mensos RI tersebut.
Selain Kaltim, 4 (empat) Provinsi lain yang juga akan menerima penghargaan serupa adalah Provinsi Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Kalimantan Selatan.
Sebagai informasi, sebelum penghargaan ini, pada tahun 2013 lalu Kaltim juga pernah menerima penghargaan dari Mensos RI terkait pelaksanaan PKH yakni sebagai Provinsi dengan `Sharing Dana APBD Tertinggi Tingkat Nasional`. (hms)
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!